Jumat, 22 Agustus 2014




Minggu, 17 Agustus 2014


"Bu, Fathin juga pengen itu"


Perjuangan yang tak pernah terlupakan oleh negara ini. Menjadi negara Indonesia memperoleh kemerdekaan. Seorang anak berusia 6 tahun ingin juga mendapat perhatian dari ibunya. 

“Bu...aku juga pengen itu...”
“Iya sayang, kamu pengen apa?”
tiba2 anak itu ingin sekali seperti temannya yang merayakan ulang tahun. 
“Bu, aku pengen dapet kado banyak dari teman-temanku.” 
“iya sayang, insyaAllah ibu usahain.”

Anak yang bernama Fathin, dia selalu mendapat kartu undangan dari teman-temannya untuk merayakan ulang tahun. Ibunya berusaha membuat anaknya itu senang. Kebetulan ulang tahunnya sama dengan hari kemerdekaan indonesia. Pada saat hari itu juga, ibunya mempersiapkan bahan2 yang akan dibuat. Ibunya hanya bisa membuatkan tumpeng nasi kuning dan tidak bisa membelikan kue ulang tahun untuk anaknya. 

“Nak, ibu hanya bisa membuatkan ini.” 
“Yah ibu, aku kan juga pengen kuenya.”  
 “Maaf sayang, ibu cuma bisa membuatkan ini.” 
“Tapi ibu ngundang temen-temenku kan?” 
“Nggak nak, ibu cuma mengundang paman dan bibimu....”
“Nak, ingat kata ayah...yang terpenting adalah do’anya.” 
“Ya udah deh bu....”

 Setelah semua sudah disiapkan, selamatan dilaksanakan. Siang itu juga dilaksanakannya. Nasi tumpeng yang membentuk kerucut diberi lilin berangka 6, menancap diatasnya. Tamu yang datang hanyalah kerabat dekat saja. Acara dimulai dengan menyanyikan lagu selamat ulang tahun. Anak itu hanya malu-malu dan duduk diatas pangkuan ibunya. Berlanjut dengan meniup lilin. Tapi sebelum ditiup, lilin itu malah mati. Dan lilin itu dinyalakan kembali. Setelah itu, dilanjutkan pembacaan do’a. 

“Nak, gimana senang nggak?” “maaf ya sayang, ibu nggak bisa memberikan apa yang kamu inginkan.” 
“ Nggak papa kok bu...begini aja aku udah seneng, yang penting ibu selalu nemeni aku.” "Walaupun ayah lagi kerja, tapi ibu selalu ada buat aku” 
“Makasih sayang. Ingat! yang kamu butuhkan hanyalah do’a yang terbaik buat kamu.....” 
“Iya bu.....”

Tidak ada komentar:

Posting Komentar